(0362) 3302024
dlh@bulelengkab.go.id
Dinas Lingkungan Hidup

SEMINAR NASIONAL TENTANG PENGELOLAAN SAMPAH

Admin dlh | 28 Februari 2019 | 311 kali

Giat DLH

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng bersama Kepala Seksi Pengurangan Sampah menghadiri acara Seminar Nasional "Kiat dan Strategi Mengatasi Armageddon Sampah Indonesia" di Sanur, Denpasar ada beberapa hal yang ingin disampaikan: Seminar dihadiri oleh Dirjen KLHK RI bidang PSLB3 sekaligus membuka resmi acara dan para narasumber dari: 1. Staf Ahli Menteri Bidang Hubungan Antar Lembaga Kementerian Koperasi dan UKM. 2. Walikota Pekanbaru, dan 3 Perwakilan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Bali. Materi seminar yang disampaikan terkait: 1. Kiat dan strategi mengatasi sampah dengan mentransformasi bank sampah menjadi koperasi sebagai salah satu alternatif sehingga mengoptimalkan semua unit yang terkait seperti TPS3R, pengepul, pengelolaan mandiri oleh masyarakat, dan lainnya. 2. Smart City Madani Pekanbaru, dan 3. Pemaparan masalah sampah di seluruh kabupaten di Bali dan penanganannya. Sekian yang dapat disampaikan