(0362) 3302024
dlh@bulelengkab.go.id
Dinas Lingkungan Hidup

RAPAT EVALUASI KINERJA THL TAHUN 2020

Admin dlh | 27 November 2020 | 165 kali

Giat DLH

Kamis, 26 November 2020 bertempat di Ruang Rapat Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Buleleng Jalan Sri Madya Banyuning Singaraja terlaksana rapat evaluasi kinerja THL (Tenaga Harian Lepas) tahun 2020 menuju tahun 2021. Rapat dipimpin langsung oleh Kepala Dinas LH (Ariadi Pribadi) yang didampingi oleh Kepala Bidang (Kabid) Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 (Dewa Armika) dan kepala Seksi pengurangan Sampah (Hadi Saputra). Beberapa hasil rapat terkait yaitu :

  • Penyampaian hasil evaluasi kinerja tahun 2020 yang selanjutnya akan di lanjutkan ke tahun 2021.

  • Penyampaian nomenklatur terbaru sesuai Permendagri No 90 Th 2019 dmna utk th 2021 THL Danru Keko, Roda Tiga, Usb dan Penyapuan masuk dalm seksi Penanganan Sampah. 4. Untuk th 2021 agar bisa meningkatkan disiplin kerja dengan berpedoman pada Tata Tertib Keko yg telah disepakati dn dengan adanya pemindahan RTH dari Dinas Perkimta Ke DLH maka akan dilaksanakan perencanaan pemetaan sistem kerja yg baru sesuai dengan tusi DLH Kab. Buleleng utk th 2021
  • Kinerja THL tahun 2020 sudah sangat baik namun perlu ditingkatkan kembali untuk mendukung tusi DLH sebagai acuan dalam mencapai misi Bupati Buleleng pada tahun 2021.

Untuk hasil yang lebih maksimal, perlu adanya sinergi dari berbagai pihak agar Buleleng tetap bersih dan lestari dengan tidak membuang sampah sembarangan, membuang sampah pada tempat dan waktu yang telah ditentukan, memilih memilah dan mengolah sampah langsung dari sumbernya yaitu dari rumah tangga. Salam 3R dan ;
KITA BANGGA BULELENG BERSIH.

 

 

(De42)