(0362) 3302024
dlh@bulelengkab.go.id
Dinas Lingkungan Hidup

RAPAT DENGAR PENDAPAT DENGAN KOMISI IV DPRD KABUPATEN BULELENG

Admin dlh | 06 Juli 2020 | 179 kali

Giat DLH

Senin, 6 Juli 2020. Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi IV DPRD Kabupaten Buleleng.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup beserta jajarannya menghadiri Rapat Evaluasi Kinerja Pelaksanaan Anggaran Tahun 2019 yang berlangsung di Ruang Rapat Komisi IV DPRD Kabupaten Buleleng pada pukul 12.00 wita. Rapat dipimpin oleh Ketua Komisi IV Luh Hesti Ranita Sari. Pada kesempatan ini dilaporkan hal-hal sebagai berikut:
 
1) Rapat evaluasi kinerja dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana persentase serapan anggaran dan capaian kinerja program/kegiatan yang dilaksanakan pada TA 2019;
2) Paparan pertanggungjawaban anggaran disampaikan langsung oleh Bapak Kepala Dinas Lingkungan Hidup;
3) Pada paparannya, Kadis LH menjelaskan tentang realisasi anggaran tahun 2019 yang sudah mencapai 98,15%;
4) Pada dasarnya, seluruh anggota Komisi IV, mengapresiasi positif atas semua capaian dan kinerja yang sudah dilaksanakan pada Dinas LH Kabupaten Buleleng, termasuk kegiatan inovatif tentang pengelolaan sampah dan penataan sungai (khususnya Tukad Buleleng);
5) Beberapa pertanyaan anggota dewan (komisi IV) juga ditanggapi dengan baik oleh Bapak Kepala Dinas Lingkungan antara lain, program tukar sampah dengan sembako, pengelolaan limbah medis, rencana perluasan lahan TPA Bengkala, penambahan target sungai yang masuk program kali bersih, bersinergi dengan Disperkimta masalah penataan kebersihan dan pertamanan; perkembangan BSF;
6) Masukan untuk pelaporan kinerja berikutnya adalah, dibuat lebih rinci dengan mencantumkan realisasi sumber dana pada masing-masing program