PELATIHAN ECO ENZYME DI KANTOR CAMAT GEROKGAK
Admin dlh | 18 September 2020 | 211 kali
Giat DLH
Jumat, 18 September 2020 Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Buleleng melaksanakan kegiatan pembuantan Eco Enzyme di Kantor Camat Gerokgak bersama tim penyuluh DLH Buleleng. Adapaun kegiatan terkait yaitu :
- Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng (Ariadi Pribadi) hadir dalam acara ini yang didampingi oleh Kepala Bidang Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup (Cok Adithya) dan Tim Penyuluh (Ketut Witama dan Made Mayun) dan Staf Komunikasi Digital DLH (Arya Mulyawan) menghadiri acara pelatihan pembuatan Eco Enzyme sebagai narasumber.
- Peserta pelatihan terdiri dari Karang Taruna Gerokgak, Kelompok Petani Anggur Buana Mekar Desa Banyupoh, Pengelola Pasar Tradisional, dan Staf Camat Gerokgak.
- Tujuan pelatihan ini sebagai upaya untuk memanfaatkan sampah organik menjadi eco enzyme sehingga mendukung program pengurangan sampah organik di masyarakat.
Ayo semeton, manfaatkan sisa buah dan sayur untuk bahan eco enzyme, dengan membuat eco enzyme ini, sisa buah dan sayur tidak lagi terbuang ke TPS ataupun ke TPA. Manfaat eco enzyme ini sangat banyak untuk kehidupan sehari hari. untuk testimony bisa klik link dibawah.
https://www.youtube.com/embed/k79coQMKYEU
(De42)