MUSRENBANG KECAMATAN BANJAR TAHUN 2020
Admin dlh | 26 Februari 2020 | 196 kali
Giat DLH
Rabu 26 Februari 2020 dilaksanakan Musrenbangcam bertempat di Gedung Serba Guna Desa Banyuatis Kecamatan Banjar dengan tema Meningkatkan Kualitas SDM dan Integritas Pariwisata dan Pertanian untuk mewujudkan Pembangunan yang Inklusif.
Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng diwakili oleh Sekdis LH (Ariston Adhi Pamungkas). Anggota DPR Dapil Banjar, Dinas Nivo dan LSM setempat. Adapun hasil Musrenbangcam Banjar ini adalah :
- Musrenbangcam dibuka oleh Camat Banjar (Arya suardana) dimana Kecamatan Banjar adalah leading sector kegiatan ini.
- Kepala Bappeda Buleleng mewakili Bapak Bupati Buleleng.
Arahan Bapak Ka.Bappeda dalam hal ini mensosialisasikan khusus dibidang ekonomi yaitu tentang pemanfaatan dan pengelolaan sampah skala kawasan.
- Peserta yang hadir, seluruh Perbekel lingkup Kecamatan Banjar.
Dari 83 usulan dibidang Perekonomian, SDA dan Infrastruktur, ada 3 Desa yang usulannya berkaitan dengan DLH Kabupaten Buleleng yaitu :
- Desa Dencarik
Mengusulkan pelatihan Bank Sampah. (Akomodir)
- Desa Temukus
Mengusulkan Pelatihan Pemilahan sampah plastik. (Akomodir)
- Desa Kayu Putih.
Mengusulkan Sarana dan Prasarana Pengangkut Sampah (Mobil Pick Up).
Usulan di akomodir oleh Bapak Sekdis LH sesuai syarat dan ketentuan berlaku.
Untuk Pelaksanaan Pembangunan di Kabupaten Buleleng, diperlukan sinergi dari semua pihak dalam pengawasan pengelolaan anggaran agar tepat guna dan tepat sasaran.