(0362) 3302024
dlh@bulelengkab.go.id
Dinas Lingkungan Hidup

MELAKSANAKAN PEMANTAUAN TUKAD BULELENG

Admin dlh | 28 April 2020 | 105 kali

Giat DLH

Selasa 28 April 2020 Bidang PPKLH Melaksanakan kegiatan pemantauan Tukad Buleleng terkait dengan titik berkumpulnya sampah pada sepanjang aliran tersebut. Secara rinci dapat kami sampaikan laporannya sebagai berikut:
1. Sampel lokasi pemantauan untuk hari ini adalah pada sepanjang aliran yang melintasi Desa Bakung, Desa Sari Mekar dan sampai pada aliran yang mengaliri daerah Kampung Singaraja.
2.Dapat kami sampaikan bahwa kondisi sungai saat ini dalam kondisi bersih hanya terdapat beberapa sedikit sampah dan juga sampah ranting pohon dibeberapa titik lokasi mengingat debit sungai saat ini di Tukad Buleleng kecil.
3.Untuk di daerah Kampung Singaraja, kami juga melaksanakan pembinaan kepada warganya (Pak Muhamad Jafar alias Roy) yang tinggal di bantaran sungai tersebut untuk senantiasa menjaga kebersihan sungai sekaligus berfungsi sebagai pecalang sungai, melaporkan apabila ada warga yang membuang sampah ke sungai.


4. Pada kesempatan ini kami berkesempatan melakukan koordinasi dengan Lurah Kampung Singaraja terkait dengan kebersihan sungai di wilayahnya. Ibu Lurah sudah rutin menjadwalkan kegiatan gotong royong namun untuk saat ini selama masa bulan puasa dan adanya wabah COVID 19, kegiatan gotong royong untuk sementara ditunda.