Giat DLH
Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng yang diwakili oleh Sekretaris Dinas LH, Kasi Pencemaran Lingkungan, Kasi Penyediaan dan Pemeliharaan Tempat Sampah, dan Direktur Bank Sampah Kalibukbuk Bersih (Kaliber) berkesempatan menerima kunjungan Karang Taruna Puspita Samudra, Desa Pengastulan, Kecamatan Seririt pada hari Kamis, 20 Juni 2019. Kedua belah pihak dalam hal ini sangat sepakat untuk segera menangani permasalahan sampah di Desa Pengastulan yang sempat viral di media sosial. Bahwa permasalahan lingkungan adalah permasalahan yang kompleks dan memerlukan sineegitas berbagai pihak. Sebagai rencana jangka pendek, maka akan dilakukan gerakan pembersihan yang dilanjutkan dengan upaya pembentukan #BankSampah serta upaya edukasi masyarakat. Kunjungan Karang Taruna ini kemudian dilanjutkan ke lokasi Bank Sampah Kaliber @ketutsuriastini di Desa Kalibukbuk, Kecamatan Buleleng untuk memberikan gambaran mengenai mekanisme dan tata kerja #BankSampah