(0362) 3302024
dlh@bulelengkab.go.id
Dinas Lingkungan Hidup

KONTAINER PASAR TRADISIONAL JALAN PULAU KOMODO

Admin dlh | 24 Januari 2019 | 321 kali

 

Giat DLH

Selamat siang semeton Buleleng..!!!

Seperti yang dilansir pada Media Sosial terkait bahwa TPS yang berada di Jalan Pulau Komodo Pasar Tradisional Banyuning Timur terisolasi banyak sampah yang berserakan dikawasan tersebut. Dalam hal ini Pemerintah Daerah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng telah menyediakan fasilitas/sarana kebersihan untuk dimanfaatkan, bukan dijadikan pajangan, Ketika Pemda sudah menyediakan sarana dan prasarana yang dibutuhkan seperti Gerobak Sampah 3 s/d 6 M3 bahkan Kontainer dan sejenisnya, maka diperlukan KESADARAN masyarakat untuk membuang sampah pada tempat yang telah disediakan.

Foto berikut menunjukan pemandangan yang berbeda, Salah satu foto menunjukan sampah yang berserakan di sekitar kontainer sampah. Ini aneh, ada tempat sampah tetapi membuang sampahnya justru bukan pada tempatnya padahal kontainer terlihat kosong. Sedangkan pada foto yang lain menunjukan kondisi lingkungan yang cukup bersih, dimana sampah sudah dibuang pada kontainer sampah yang sudah disediakan.

#Perlu dukungan masyarakat luas untuk menuntaskan masalah kebersihan ini.

#Ayo semeton Buleleng, kita lakukan aksi nyata ketimbang hanya berkata-kata..!

Selamat beraktivitas,
Semoga kebaikan datang dari segala penjuru..!

 

**Info Dari Humas Buleleng