FOLLOW UP PENDAMPINGAN TERHADAP BSU
Admin dlh | 20 April 2020 | 211 kali
Giat DLH
Senin,20 April 2020. BSI E-Darling melaksanakan kegiatan follow up pendampingan terhadap BSU di Kantor Perbekel Desa Ambengan yang diterima langsung oleh ketua Bank Sampah Bersih Lestari. Adapun hasil pendampingan BSU Bersih Lestari yaitu :
- BSU Bersih Lestari yang sudah terbentuk dari tahun 2016 masih aktif melaksanakan penjemputan sampah di 4 dusun yang ada di Desa Ambengan. Pengmbilan sampah dilakukan 3 kali dalam seminggu dengan mobil operasional yang disediakan oleh desa setempat.
- Volume sampah yang dihasilkan oleh BSU Bersih Lestari kurang lebih 200 kg per bulannya, sampah yang dihasilkan dominan sampah plastik daunan.
- Sampah yang sudah terkumpul dari hasil penjemputan ke 4 dusun yang ada di Desa Ambengan di jual ke Bapak Gede Ganesha.
- Kendala yg dihadapi oleh BSU Bersih Lestari yaitu masyarakat masih belum paham pasti tentang jenis-jenis sampah organik dan anorganik sehingga masyarat masih membuang sampah dalam 1 wadah yg sama.
Mari kita sadar lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan, pilih pilah olah sampah langsung dari sumbernya yaitu dari rumah tangga. Salam Kedas untuk Buleleng.