(0362) 3302024
dlh@bulelengkab.go.id
Dinas Lingkungan Hidup

CEK LOKASI TPA DAN ALAT BERAT DI TPA BENGKALA

Admin dlh | 24 Februari 2020 | 261 kali

Giat DLH

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng (Putu Ariadi Pribadi) melaksanakan pengecekan kondisi TPA dan Alat Berat di Desa Bengkala Kecamatan Kubutambahan minggu 23 Februari 2020. Pada kegiatan ini, luas lahan TPA bengkala sekarang sudah mulai menggunung, maka dari itu perlu kiranya perluasan lagi untuk pengadaan lahan sebagai tempat sampah yang masuk ke TPA sehingga Pemerintah bisa melaksanakan pelayanan yang optimal dibidang lingkungan hidup.

Selain itu, perlu kiranya kita duduk bersama dengan para tokoh adat dan para pejabat setempat untuk mengatensi permasalahan sampah agar anggaran untuk perluasan lahan TPA tidak di tunda pada anggaran 2020 atau tahun 2021.
Solusi yang paling baik dilaksanakan adalah pengelolaan sampah berbasis sumber sesuai Pergub No 47 Tahun 2019 dimana sampah yang dihasilkan langsung di kelola oleh konsumen, jadikan kompos sampah organiknya, jadikan barang yang bernilai ekonomis sampah anorganiknya sehingga sampah yang di buang ke TPA adalah Residunya saja, namun hal ini masih sangat sulit dilakukan oleh Masyarakat karena selama ini masyarakat sudah terlalu dimanjakan dengan membuang sampah pada TPS dan di angkut oleh Petugas teknis dari OPD terkait.

Untuk itu, mari kita jaga bersama kebersihan lingkungan sekitar, pilih pilah olah sampah langsung dari sumbernya yaitu dari rumah tangga, buanglah sampah pada tempat dan waktu yang telah ditentukan, dengan itu, Pemerintah Kabupaten Buleleng akan menekan anggaran biaya pelayanan sampah khususnya dibidang pengangkutan dan tenaga operasional.

Ayoo bergerak dan rumah pola pikir kita dari paradigma lama menjadi paradigma baru.