PEMBINAAN UKS
Admin dlh | 19 April 2021 | 170 kali
Giat DLH
Senin, 19 April 2021 Bidang Pengelolaan Sampah dan limbah B3 melalui Kepala Seksi Limbah B3 sebagai anggota Tim Pembina UKS Kabupaten Buleleng melaksanakan pembinaan UKS di SMPN 3 Busungbiu di Desa Sepang Kecamatan Busungbiu.
Hal yang disampaikan dari LH adalah sebagai berikut :
- SMPN 3 Busungbiu belum melakukan pengelolaan sampah berbasis sumber sesuai dengan PerGub Bali No.47 Tahun 2019.
- Sudah memiliki tempat sampah set di halaman, tetapi di kantin, toilet dan ruang kelas belum tersedia tempat sampah.
- Sudah membuat draft kepengurusan bank sampah dan memiliki Lubang Resapan Biopori di Halaman sekolah.
- Saran untuk sekolah, agar lebih mengoptimalkan pemilahan dan pengelolaan jika Pembelajaran Tatap Muka sudah dimulai dan mengaktifkan Bank Sampah jika sudah mendapatkan SK Bank Sampah untuk sampah anorganik.
- Tujuan kegiatan ini adalah memberikan pembinaan lingkungan sekolah sehat sesuai dengan Trias UKS.