Jumat 28 Juli 2023, Fungsional Pengendali Dampak Lingkungan mewakili Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng mengikuti Workshop Pembangunan Rendah Karbon dan Berketahanan Iklim (PRKBI) Kabupaten/Kota Provinsi yang diselenggarakan oleh Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas, bertempat di Hotel Four Point, Badung.
PRKBI merupakan inisiatif pembangunan yang berupaya untuk mewujudkan keseimbangan antara pertumbuhan ekonomi, penurunan kemiskinan, penurunan emisi, serta peningkatan ketahanan terhadap dampak perubahan iklim, sedangkan Aplikasi Perencanaan-Pemantauan Aksi Rendah Karbon Nasional (AKSARA) merupakan platform perekaman aksi pembangunan rendah karbon dan berketahanan iklim yang transparan, akurat, lengkap, konsisten dan terintegrasi.
Berdasarkan hal diatas, Bappenas menyelenggarakan workshop PRKBI yang dimaksudkan untuk penguatan terhadap mengarusutamaan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan/SGDs yakni penanganan perubahan iklim sebagai tujuan utama dalam aksi PRKBI, serta untuk peningkatan kapasitas bagi pemerintah kabupaten/kota untuk melakukan pelaporan dan monitoring-evaluasi aksi Pembangunan Rendah Karbon melalui AKSARA sebagai bentuk kontribusi mencapai target penurunan emisi nasional.
Workshop dilanjutkan dengan simulasi penginputan data pembangunan berketahanan iklim (PBI) sektor pengelolaan limbah, dimana DLH kabupaten/kota sebagai kontributor data tersebut.