Jumat, 22 Juli 2022, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng (Gede Melandrat, SP) menghadiri undangan interaktif dengan topik "Peran Ekosistem Lamun Dalam Menjaga Mitigasi Iklim" di Nuansa Giri 91.2 FM. Ekosistem lamun ini merupakan ekosistem baru yang merupakan penyerap polutan paling bagus di laut dan menyerap karbon lebih besar, sehingga dapat meningkatkan kualitas udara yang lebih baik.
DLH selaku stakeholder tetap eksis dalam memberikan dorongan dan apresiasi kepada KSM khususnya yang konsen terhadap kegiatan yang ada diperairan laut Buleleng, walaupun kebijakannya ada di Provinsi. Dengan adanya Pokmaswas akan lebih mudah memberikan edukasi kepada masyarakat pesisir dalam menjaga ekosistem laut. Dengan sinergitas bersama KSM yang ada di Kabupaten Buleleng dapat membangun dan menjaga ekosistem laut yang ada dikawasan laut buleleng. Sinergitas ini juga merupakan upaya DLH dalam rangka membangun konservasi alam melalui hal kecil yang dilakukan dengan merestorasi laut buleleng dan akan terus mendorong aktivitas maupun kegiatan yang memberikan motivasi dan inspirasi.