Jumat, 26 Juli 2024, Satuan Karya Pramuka KALPATARU melakukan latihan rutin dan pemantapan pengetahuan kesakaan pada Anggota Saka Kalpataru yang baru rekrutmen tahun 2024 sebanyak 20 orang dari SMAN Bali Mandara, SMKN Bali Mandara, SMAN 2 Singaraja, SMAS Lab Undhiksa dan dari Stikes Buleleng.
Pada kegiatan hari ini diisi dengan penyampaian materi krida oleh masing-masing instruktur antara lain: Krida Proklim, Krida Kehati, dan Krida 3R. Selanjutnya dilakukan praktik pengelolaan sampah organik menjadi eco enzyme, dan melakukan kunjungan lapangan ke Bank Sampah Induk (BSI) E-Darling dan ke Singaraja Smart Agrocity (SSA).