Selasa, 23 Mei 2023, DLH melalui Bidang Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup melakukan pembinaan dan pendampingan Calon Sekolah Adiwiyata Nasional dan Sekolah Adiwiyata Mandiri. Bertempat di Sekolah SMP lab Undiksha Singaraja yang diusulkan kembali ke adiwiyata nasional. Pembinaan dan pendampingan dilakukan oleh tim adiwiyata kabupaten lebih memfokuskan pada progres pemenuhan kegiatan beserta dokumen pendukung yang dilakukan oleh sekolah, mengacu dari review hasil penilaian kementerian tahun sebelumnya sehingga bobot yang semula 86,75 menjadi 90,00.
Bertempat di SMPN 2 Singaraja, tim adiwiyata kabupaten yang diterima oleh kepala sekolah dan tim adiwiyata sekolah, menjelaskan dan memberikan dukungan terkait pengusulan menuju sekolah adiwiyata mandiri dimana sebelumnya sudah meraih adiwiyata nasional pada tahun 2021 sehingga di tahun 2023 diusulkan menuju adiwiyata mandiri dengan penekanan pada:
a. Pembuatan pengembangan inovasi yang dilakukan sekolah dengan melihat potensi yang ada di sekolah.
b. Pemenuhan dan penambahan kegiatan pada komponen pelaksanaan gerakan sehingga bisa menambah bobot nilai yang dipersyaratkan.
c. Pembaharuan beberapa dokumen seperti, dokumen RPP dan penambahan kader adiwiyata, dan kegiatan penerapan Perilaku Ramah Lingkungan Hidup (PRLH) di luar sekolah.
Pada kesempatan ini juga telah dibagikan tautan dan user aplikasi SIDIA pada masing-masing sekolah dan dari tim kabupaten siap mendampingi lebih lanjut terutama pada saat mengunggah semua dokumen dengan batas waktu sampai tanggal 30 Juni 2023.