Perencana Ahli Muda bersama staf mengikuti kegiatan asistensi penyusunan laporan Capaian Rencana Aksi atas Perjanjian Kinerja (CRAAPK) tahun 2021 di Ruang Rapat Bagian Organisasi Setda Buleleng oleh petugas asistensi Ibu Karmini dan Nyoman Sarasija.
Hasil review terhadap rancangan laporan CRAAPK Tahun 2021 Dinas Lingkungan Hidup Kab. Buleleng antara lain:
• Perlu perbaikan analisis pada capaian kinerja yang belum/melampaui target. Penjelasan di kolom keterangan, capaian kinerja diisi analisis capaian kinerja.
• Ada beberapa sasaran kegiatan/sub kegiatan/kinerja perlu disesuaikan. Penjelasan Agar disesuaikan dengan sasaran kegiatan/sub kegiatan/kinerja seperti: terwujudnya, meningkatnya, terlaksananya, dan lainnya.
• Perlu ditambahkan analisis pada capaian anggaran. Penjelasan: Agar disesuaikan, dituangkan pada kolom keterangan anggaran (efisiensi/efisiensi).
• Sistematika penyusunan dokumen CRAAPK harus mengalir dari sasaran strategis/program, kegiatan, sub kegiatan dan staf serta dibuat per masing-masing bidang/bagian.
Tindak lanjut:
Perbaikan draft dokumen CRAAPK DLH tahun 2021 akan segera dilaksanakan sesuai hasil review.
(24/2/22)