(0362) 3302024
dlh@bulelengkab.go.id
Dinas Lingkungan Hidup

DLH RUTIN LAKSANAKAN MONITORING DAN EVALUASI PENGADUAN MASYARAKAT TERKAIT LINGKUNGAN

Admin dlh | 11 Februari 2022 | 157 kali

Pengawas Lingkungan Ahli Muda bersama staf  berkoordinasi dengan pihak desa melaksanakan monitoring dan evaluasi pengaduan masyarakat terkait lingkungan yang telah diverifikasi.

Adapun lokasi yang pertama dikunjungi adalah TPST di Desa Panji Anom yang dulu dipakai untuk membuang sampah sampai terjadi penumpukan dan meluber ke jalan kondisi saat ini sudah ada petugas pemilah dan adanya kerjasama dengan DLH untuk pembuangan sampah ke TPA Bengkala. Pihak desa juga bekerja sama dengan BUMDES yang telah memfasilitasi masyarakat dengan memanfaatkan petugas kawasan serta memberikan karung per kepala keluarga untuk sarana pemilahan sampah di Rumah Tangga dan diambil seminggu sekali. 

Lokasi selanjutnya adalah peternakan babi yang berlokasi di Banjar Dauh Pura, Desa Panji Anom yang pernah diadukan tetangga berkaitan dengan bau kotoran dan suara kebisingan ternak babi. Hasil koordinasi bersama Perbekel Panji bahwa sampai saat ini sudah tidak ada permasalahan terkait pengaduan dimaksud. 

[11/2/22]