Bidang Penaatan dan PKLH melalui Penyuluh Lingkungan Hidup kembali mengikuti Sharing Sekolah Ban The Big 5 melalui zoom meeting hari ke-2 yang merupakan rangkaian acara Jambore Ban the Big 5 dengan tema We Are Hero to Make It Zero.
Melanjutkan pemaparan dengan materi berbagi cerita dari perwakilan masing-masing sekolah yang sudah melaksanakan kegiatan Ban The Big 5 antara lain : SDN 1 Mambang, SDN 1 Benoa, SMP PGRI Denpasar, SMPN 3 Semarapura, SMPN 1 Gianyar, SDN 4 Pendem, SDN 29 Pemecutan, SMPN 3 Amlapura, SDN 1 Tojan, SDN 6 Tuban
Sekolah yang sudah memaparkan materi berbagi cerita di tanggapi dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Ibu Nur Fitriana) dengan tanggapan dan masukan, secara umum semua sekolah sudah melaksanakan kegiatan dengan berbagai variasi kegiatan yang berkaitan dengan upaya upaya dan inovasi untuk mengurangi penggunaan plastik yang di timbulkan di sekolah utamanya dari kantin sekolah. Kedepannya kegiatan ini selalu dilaksanakan serta di monitor secara berkesinambungan dan menjadi kontrol untuk setiap kebijakan yang dibuat di masing-masing sekolah, dan diberikan apresiasi kepada semua sekolah dan nantinya menjadi suatu kegiatan yang berkelanjutan, tidak hanya pada event tertentu saja. (29/3/2023)