Rabu, 19 Juni 2024, Kepala UPTD Laboratorium Lingkungan Hidup beserta staf melaksanakan kegiatan monitoring pengambilan dan pengujian sampel kualitas air Periode II Tahun 2024 pada Sungai Banyumala Hulu sampai Hilir sebanyak 4 titik lokasi sampling. Kegiatan yang dilaksanakan sebagai berikut:
1. Sampel diambil pada lokasi pantau pada 4 titik lokasi dari hulu sampai hilir. dilaksanakan pengujian parameter lapangan, yaitu parameter pH, Suhu, TDS dan debit air.
2. Secara keseluruhan pengecekan kondisi fisik air Sungai Banyumala pada lokasi pengambilan sampel tidak terdapat sampah, tidak ada lapisan minyak, dan tidak berbau.
3. Sampel dibawa ke UPTD Laboratorium Lingkungan Hidup untuk melaksanakan uji parameter COD sesuai kemampuan pengujian di UPTD Laboratorium Lingkungan Hidup.
4. Dengan dilaksanakannya pemantauan dan pengambilan sampel diharapkan dapat memonitor kondisi dan kualitas air Sungai Buleleng sehingga dapat dilaksanakan tindak lanjut untuk melaksanakan kegiatan dari bidang terkait sehingga dapat mendukung tercapainya nilai IKA Tahun 2024.