Senin, 27 Pebruari 2023, Kepala UPTD Laboratorium Lingkungan Hidup, beserta staf melaksanakan kegiatan:
1. Koordinasi ke P3E Bali Nusra terkait peminjaman alat sampling air yang diterima oleh staf laboratorium P3E Bali Nusra. Tujuan kegiatan peminjaman alat adalah untuk menunjang keakuratan hasil pengujian. Peminjaman alat tersebut terdiri dari horizontal water sampler, deep sounder (alat untuk mengukur kedalaman), dan secchi disk (alat untuk mengukur kecerahan). Rencananya alat tersebut akan dipakai untuk pengambilan sampel air danau dan P3E Bali Nusra bersedia mendampingi untuk penggunaan alat tersebut saat pengambilan sampel air danau.
2. Koordinasi draf MOU ke Laboratorium FTP Unud sekaligus melaksanakan pengambilan botol sampel. Rencananya sampel akan diuji di laboratorium FTP Unud untuk parameter Klorofil A. Dimana parameter tersebut merupakan salah satu parameter yang dipersyaratkan dalam pengujian kualitas air danau.
3. Koordinasi draf MOU ke Laboratorium Unilab Perdana sekaligus melaksanakan pengambilan botol sampel. Sampel yang akan diuji di laboratorium Unilab Perdana yaitu untuk parameter air sungai sebanyak 8 parameter terdiri dari: pH, BOD, COD, TSS, DO, total fosfat, nitrat dan fecal coli parameter air danau sebanyak 9 parameter terdiri dari: pH, BOD, COD, TSS, DO, total fosfat, kecerahan, total nitrogen, fecal coli.
4. Kegiatan pelaksanaan pengambilan sampel periode 1 Tahun 2023 rencananya akan dilaksanakan tanggal 1 dan 2 Maret 2023.