(0362) 3302024
dlh@bulelengkab.go.id
Dinas Lingkungan Hidup

JARKOM KEMKOMINFO SASAR OPERATOR WEBSITE INSTANSI PEMKAB BULELENG

Admin dlh | 11 Juli 2024 | 560 kali

BULELENG - Direktorat Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) bekerja sama dengan Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Kabupaten Buleleng menggelar acara JARKOM (Jadi Pintar Bareng Kominfo Newsroom) dengan tema “Meracik Berita ala InfoPublik”. Acara yang diadakan di Gedung Laksmi Graha – Singaraja, Kamis, 11 Juli 2024 ini berupa pelatihan jurnalistik membuat berita yang ditujukan kepada para operator website yang bekerja di seluruh instansi Pemerintah Kabupaten Buleleng. Operator Website DLH juga turut hadir mengikuti pelatihan ini.

Buleleng sebagai objek pelatihan kali ini karena Kehumasan Pemerintah Kabupaten Buleleng dinilai berkinerja baik dalam kategori penerbitan media internal atau inhouse magazine dari seluruh kabupaten/kota di Indonesia. Lewat JARKOM ini Direktorat Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kemkominfo memfasilitasi pengelola media website instansi di Kabupaten Buleleng untuk mengembangkan potensi teknisnya mengelola informasi pada instansi masing-masing melalui pembuatan konten berita maupun siaran pers. 

Acara dilanjutkan dengan sesi paparan materi dan tanya jawab terkait teori pembuatan berita/siaran pers yang dipandu langsung oleh Kemkominfo serta peserta pelatihan diberikan penugasan praktik menulis berita dengan mengangkat tema tentang acara JARKOM yang terselenggara pada hari ini. “Berita yang dibuat minimal memuat unsur 5W+1H dan harus memperhatikan unsur-unsur berita/siaran pers agar berita yang dipublikasi menarik perhatian publik dan dapat dipertanggungjawabkan,” kata narasumber pelatihan Elvira Inda Sari, Redaktur Pelaksana Indonesia.go.id.