Bupati PAS Janjikan Puluhan Mobil Sampah untuk Desa di Buleleng nampaknya semakin fokus mengelola sampah di lingkungannya dengan cara suwadaya. Tidak sekedar mendukung program “Buleleng Bebas Sampah Plastik”, tetapi desa termotivasi membangun Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) untuk mendukung pengolahan sampah di tingkat Desa. Melihat semangat Desa dalam mengelola sampah, Bupati Putu Agus Suradnyana menjanjikan akan membantu mobil pick-up untuk menunjang operasional TPST di masing-masing desa.
Seperti yang disampaikan Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, ST saat meninjau TPST di Desa Tinggarsari, Kecamatan Busungbiu Selasa (29/12) dalam rangkaian kunjungan kerja Bupati Buleleng di Wilayah barat Kabupaten Buleleng. Bupati PAS mengatakan, pembelian mobil pick-up untuk mengangkut sampah ini sudah dalam tahap perencanaan untuk membantu Desa dalam operasional pengelolaan sampah. Dari perencanaan tersebut, Pemerintah Daerah akan membeli sebanyak 27 unit mobil pick-up. Jatah mobil sampah ini khusus bagi Desa yang memiliki pengelola TPST. Selain telah memiliki TPST, Desa yang sudah mampu mengelola sampah dengan baik akan diberikan bantuan mobil pick up. Pengelolaan ini seperti pemilahan antara sampah organik dan sampah non organik. Selain itu, Desa mampu mengolah sampah menjadi barang berharga mulai dari kompos atau bentuk barang lainnya. “Nanti kita akan rencanakan dulu dan yang jelas mobil pick-up ini penting untuk mendukung operasional TPST di masing-masing desa,” katanya didampingi Wabup Sutjidra.