(0362) 3302024
dlh@bulelengkab.go.id
Dinas Lingkungan Hidup

PENGUKUHAN DAN PELANTIKAN MABICAB BULELENG MASA BAKTI 2025-2030

Admin dlh | 26 Januari 2026 | 365 kali

Senin, 26 Januari 2026
Dengan tersusunnya kepengurusan Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab), Pengurus Cabang dan Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Buleleng Masa Bakti 2025-2030, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng I Gede Putra Aryana menghadiri acara pengukuhan dan pelantikan Mabicab, Pengurus Andalan cabang LPK Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Buleleng Masa Bakti 2025-2030 bertempat di Lobby Athiti Wisma Kantor Bupati Buleleng.
Acara pelantikan dan pengukuhan dihadiri Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Bali, Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Buleleng dan Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Buleleng beserta calon Ketua dan anggota majelis pengurus Pramuka Buleleng.
Bupati Buleleng I Nyoman Sutdjira selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Buleleng menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada pengurus kwartir cabang gerakan pramuka Buleleng masa bakti 2020-2025. Selamat untuk pengurus yang baru dilantik semoga dapat menjalankan amanah yang diberikan, mudah-mudahan momentum pengukuhan dan pelantikan ini memberikan semangat baru sekaligus mengingatkan tentang tugas dan tanggung jawab kita terhadap kemajuan gerakan pramuka di Kabupaten Buleleng