PENDAMPINGAN PROPER 2026
Admin dlh | 29 Januari 2026 | 264 kali
Menindaklanjuti permohonan pendampingan Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup (PROPER) melalui Surat Nomor: 003/GO-Bali/Pmhn/I/2026 tanggal 14 Januari 2026, Kepala Bidang Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Hidup[Wakil Ketua Tim Proper di DLH] bersama Fungsional Pengendali Dampak Lingkungan dan fungsional umum melaksanakan pembinaan PROPER ke Gaia Oasis, Desa Tejakula, Kecamatan Tejakula, pada hari Senin, 26 Januari 2026.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pendampingan kepada pelaku usaha dalam rangka pemenuhan ketaatan terhadap pengelolaan dan pemantauan lingkungan hidup, khususnya terkait pelaporan dokumen lingkungan hidup dan ketentuan/kewajiban lingkungan sebagai bagian dari penilaian PROPER.
Tim diterima oleh Staf HR & Admin, yaitu Bapak Made Sudiawan dan Ibu Juli. Pada saat pelaksanaan kegiatan, Sistem Informasi Pelaporan Lingkungan (SIMPEL) belum open akses untuk diinput oleh akun pelaku usaha, sehingga pendampingan difokuskan pada penjelasan teknis tata cara pelaporan dokumen lingkungan hidup di dalam SIMPEL, yang disesuaikan dengan Matriks Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup (UKL-UPL) sebagaimana tercantum dalam Dokumen UKL-UPL Gaia Oasis.