(0362) 3302024
dlh@bulelengkab.go.id
Dinas Lingkungan Hidup

MENINGKATKAN KUALITAS LINGKUNGAN HIDUP DENGAN CSR, KENAPA TIDAK??

Admin dlh | 13 April 2022 | 1599 kali

Meningkatkan Kualitas Lingkungan Hidup dengan CSR,

Kenapa Tidak??

 

Oleh:

 

Qori Kristiana Seran

 

Corporate Social Responsibility atau yang biasa disingkat CSR merupakan aktivitas bisnis dimana perusahaan bertanggung jawab secara sosial kepada pemangku kepentingan dan masyarakat sebagai bentuk perhatian dalam meningkatkan kesejahteraan serta berdampak positif bagi lingkungan. Menurut landasan hukum pelaksanaan CSR sesuai UUPT, Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2012 dan Undang-Undang Lingkungan Hidup, Perseroan Terbatas (PT) harus berkomitmen dan bertanggung jawab untuk berperan serta dalam pembangunan ekonomi berkelanjutan guna meningkatkan kualitas kehidupan dan lingkungan yang bermanfaat.

Corporate Social Responsibility menjadi salah satu cara bagi perusahaan untuk menciptakan keseimbangan terhadap keseluruhan aspek, baik internal maupun eksternal agar saling terintegrasi, mulai dari bisnis yang berkelanjutan, proses atau praktik bisnis yang bertanggung jawab, hingga mendukung agenda pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs). Umumnya CSR memiliki beberapa tujuan diantaranya menjaga nama baik perusahaan, menjalankan program agar memiliki citra yang baik dimata masyarakat maupun dapat ikut serta dalam pembangunan ekonomi sektoral pemerintah di daerah masing-masing. CSR bisa dilakukan dengan memberikan kewajiban kepada badan usaha untuk mengambil presentase sebesar 2% untuk diberikan dalam bentuk bantuan.

Adapun beberapa jenis CSR adalah sebagai berikut:

1.         CSR di bidang rehabilitasi alam,

2.         Pengolahan limbah berwawasan lingkungan,

3.         Filantropi,

4.         Penggunaan sumber energi terbarukan,

5.         Budaya kerja ramah SDM,

6.         Kegiatan volunteering, dan

7.         Pemberdayaan ekonomi karyawan.

 

Seiring dengan perkembangan zaman, gaya hidup masyarakat modern mengembangkan pola tingkah laku yang membuat masyarakat kurang peduli akan kondisi ekosistem lingkungan sekitar. Oleh karena itu pemerintah bekerja sama dengan Perseroan Terbatas (PT) mengembangkan solusi yang dikemas dalam bentuk CSR untuk mengubah mindset masyarakat agar semakin peka terhadap kondisi lingkungan sekitar. Sumbangan CSR dapat berbentuk beasiswa bagi anak-anak maupun pelatihan bagi masyarakat, dana pembangunan desa yang bersifat sosial untuk masyarakat, sumbangan dana untuk pemeliharaan fasilitas umum dan sumbangan bibit tanaman maupun penataan kawasan sungai, seperti pemanfaatan dana CSR untuk penataan tanaman dan spot selfie yang berlokasi di Tukad Buleleng sehingga kawasan yang terbengkalai ini kini menjadi suatu destinasi wisata yang baru nan asri yang ada di Kabupaten Buleleng. Masyarakat dapat datang ke lokasi ini kapan saja, akan tetapi lebih direkomendasikan saat sore menjelang malam karena akan lebih indah dengan latar belakang Sunset Pantai Eks. Pelabuhan Buleleng dan juga gemerlap lampu hias yang dipasang disekitar spot selfie. Yuk datang ke Buleleng untuk menikmati keindahan dan pesona alam dan lingkungannya!